belajar dan berbagi

Cara Bikin Tempe


Posting "cara bikin tempe" ini hanya sekedar catatan saya agar saya lebih mudah jika ingin membacanya. Karena posting cara bikin tempe ini saya ambil dari wonosari.
Lanjut, ke cara bikin tempe.....

Bahan-bahan untuk bikin tempe:
Kacang kedelai 2kg
Ragi tempe 1 sdm
Tepung Sagu/Tapioka 1 sdm

Cara membuat:
Rebus Air di panci, setelah mendidih angkat.
Masukan kacang kedelai kedalam panci yang berisi air mendidih tadi, diamkan sampai air hangat.
Kacang kedelai tadi di buang kulitnya, sampai bersih.

Rebus kacang kedelai sampai airnya mengeluarkan buih/empuk.
Buang air rebusan tadi sampai kering, lalu masukan kacang kedelai kewadah yang datar yang bawahnya dialasi kain/handuk kecil, biar meresap dan tempe cepat kering.
setelah kacang kedelai kering, pindahkan tempe ke wadah yang cekung/bowl. Masukan Ragi tempe dan tepung sagu sambil di aduk aduk dan tercampur rata. Masukan Tempe kedalam Plastik dan rapatkan ujung plastiknya. Tusuk tusuk Plastik dengan ujung pisau sebanyak 8 tusukan dan di baliknya 8 tusukan,untuk mendapatkan udara.

Setelah semua selesai masukan tempe ke dalam tempat yang hangat/kotak, tutup dengan kain/handuk kecil, jangan di buka buka kurang lebih selama 36 jam.

Itulah sedikit tentang "cara bikin tempe", semoga bermanfaat

Labels: Tutorial

Thanks for reading Cara Bikin Tempe. Please share...!

1 komentar on Cara Bikin Tempe

  1. Mantebs nih posting. saya sangat suka tempe mendoan.. hmmm rasanya nikmat klo dimakan hangat2 bersama nasi. Tapi saya nggak pernah tau cara bikin tempenya.

    thanks for the info, bro.
    klo ada waktu, kunjungi blog saya ya
    Blog Paid To Click

    ReplyDelete

Yang sudah mampir wajib tinggalkan komentar

Back To Top